KETENTUAN PENGGUNAAN
1. SYARAT DAN KETENTUAN PENGGUNAAN
Syarat dan Ketentuan Penggunaan online ini terakhir diperbarui pada 21 Mei 2022.
1. Syarat dan Ketentuan Penggunaan berlaku untuk semua pengunjung online ke situs web yang dioperasikan oleh atau atas nama PT DWI PUTRA SAKTI (selanjutnya disebut “kami”), termasuk: http://gabriellejeans.com/ dan https://gabsjeans.com/ (masing-masing disebut “Situs Web,” dan secara bersama-sama disebut “Situs Web Kami”).
Situs web kami memiliki tujuan dan fungsi yang berbeda. Kami menjelaskan perbedaan tersebut di halaman ini, oleh karena itu mohon dibaca dengan saksama. Jika Anda memiliki pertanyaan terkait Syarat dan Ketentuan Penggunaan, hubungi kami (detail kontak dapat ditemukan di bagian bawah halaman).
Kami juga memiliki persyaratan, pemberitahuan hukum, dan ketentuan lain yang berlaku untuk berbagai kegiatan di Situs Web Kami, termasuk syarat dan ketentuan yang mungkin berlaku untuk pembelian barang atau layanan dan untuk bagian tertentu atau fitur Situs Web (misalnya kontes, promosi, atau fitur serupa lainnya), semua yang telah disebutkan di atas yang tercakup di sini melalui penyebutan, dan bersama-sama dengan Syarat dan Ketentuan Penggunaan menjadi suatu perjanjian kontrak (“Ketentuan”) antara Anda dan kami.
Anda harus menerima seluruh Ketentuan sebelum menggunakan Situs Web mana pun. Anda dapat menerima Ketentuan dengan dua cara:
(1) dengan mengeklik “terima” atau “setuju” dengan Ketentuan, jika opsi ini diberikan atau disediakan kepada Anda pada atau dari Situs Web mana pun, dan
(2) dengan menggunakan Situs Web apa pun secara aktual.
DENGAN MENGGUNAKAN SALAH SATU SITUS WEB KAMI, ANDA MENYETUJUI SELURUH KETENTUANNYA. JIKA ANDA TIDAK MENYETUJUI KETENTUAN TERSEBUT, JANGAN GUNAKAN SITUS WEB KAMI. Kami berhak mengubah dan memperbarui Ketentuan ini dari waktu ke waktu. Pemberitahuan tentang perubahan atau pembaruan apa pun akan diberikan di Situs Web Kami dan kami menyarankan agar Anda mengunjungi laman ini secara berkala untuk terus mendapatkan informasi terbaru tentang Ketentuan terkini yang berlaku untuk penggunaan Situs Web Kami oleh Anda.
Dengan menggunakan Situs Web Kami, Anda juga menyatakan bahwa Anda berusia sedikitnya 21 (dua puluh satu) tahun. Jika Anda berusia di bawah 21 (dua puluh satu) tahun, sebelum menggunakan Situs Web Kami, orang tua atau wali sah Anda harus membaca dan menyetujui Ketentuan ini. Jika Anda tidak memiliki izin dari orang tua atau wali sah Anda, jangan gunakan Situs Web Kami. Jika Anda adalah orang tua atau wali sah dari pengguna di bawah umur yang mengakses Situs Web, Anda harus menerima Ketentuan atas nama pengguna di bawah umur, dan Anda akan bertanggung jawab atas semua penggunaan Situs Web oleh pengguna di bawah umur tersebut.
2. KEBIJAKAN PRIVASI
Kebijakan Privasi kami berlaku untuk penggunaan semua Situs Web Kami. Selain itu, dengan menggunakan Situs Web apa pun milik Kami, Anda menyatakan menerima dan menyetujui bahwa transmisi Internet tidak pernah sepenuhnya bersifat pribadi atau aman. Anda memahami bahwa setiap pesan atau informasi yang dikirimkan ke suatu Situs Web dapat dibaca atau disadap oleh orang lain, bahkan jika ada pemberitahuan khusus bahwa pengiriman tertentu (misalnya informasi kartu kredit) dienkripsi. Namun demikian, kami memelihara tindakan keamanan sesuai dengan undang-undang dan praktik industri yang berlaku guna melindungi data pribadi yang Anda berikan kepada kami dari penggunaan atau pengungkapan secara tidak sengaja, tidak sah, atau tanpa izin.
3. KEPEMILIKAN SITUS WEB, KONTEN, DAN MEREK DAGANG
Kecuali disepakati secara tertulis, semua materi di Situs Web Kami, termasuk teks, grafik, informasi, konten, gambar, ilustrasi, desain, ikon, foto, klip video, suara, musik, karya seni, kode komputer, dan materi lainnya, dan hak cipta, merek dagang, desain dagang, dan/atau hak kekayaan intelektual lainnya dalam materi tersebut (secara bersama-sama disebut “Konten”), dimiliki, dikendalikan, dan/atau dilisensikan oleh kami.
Situs Web dan Konten dibuat semata-mata untuk penggunaan pribadi dan nonkomersial. Anda dapat mengunduh atau menyalin Konten dan materi yang dapat diunduh lainnya yang ditampilkan pada Situs Web hanya untuk penggunaan pribadi. Tidak ada hak, kepemilikan, atau kepentingan atas Konten yang dapat diunduh atau disalin yang dialihkan kepada Anda sebagai akibat dari pengunduhan, penyalinan, atau penggunaan dalam bentuk lain. Anda tidak boleh memperbanyak (kecuali seperti yang disebutkan di atas), memublikasikan, mengirim, mendistribusikan, menampilkan, mempertunjukkan, mengubah, memodifikasi, membuat karya turunan, menjual atau mengeksploitasi atau menggunakan salah satu dari Konten atau Situs Web untuk tujuan publik atau komersial apa pun. Jika Anda menggunakan Konten apa pun dengan cara yang tidak sah dan melanggar Ketentuan ini, hak Anda untuk menggunakan Situs Web Kami akan segera dihentikan dan Anda, berdasarkan pilihan kami, harus mengembalikan atau memusnahkan salinan Konten yang telah Anda gunakan atau buat.
Merek, nama dagang, merek layanan dan logo tertentu yang digunakan atau ditampilkan di Situs Web ini adalah merek dagang terdaftar dan tidak terdaftar, nama dagang dan merek layanan Gabrielle Jeans dan afiliasinya. Merek, nama dagang, dan merek layanan lain yang digunakan atau ditampilkan di Situs Web ini adalah merek dagang terdaftar dan tidak terdaftar, nama dagang dan merek layanan pihak ketiga. Tidak ada konten di Situs Web apa pun, yang memberikan atau harus ditafsirkan sebagai memberikan, dengan implikasi, estopel, atau lainnya, lisensi atau hak apa pun kepada Anda untuk menggunakan merek dagang, nama dagang, merek layanan atau logo apa pun yang ditampilkan di Situs Web tersebut.
4. PENGGUNAAN SITUS WEB KAMI OLEH ANDA
A) SELURUH SITUS WEB KAMI
Anda dapat menggunakan Situs Web Kami hanya sebagaimana diizinkan oleh Ketentuan dan hanya dengan cara yang sesuai dengan seluruh hukum, aturan, dan regulasi yang berlaku, dan praktik atau panduan yang diterima secara umum di yurisdiksi yang relevan, termasuk setiap undang-undang yang mengatur ekspor data ke atau dari negara tempat tinggal Anda.
Anda setuju untuk tidak menggunakan “deep-link”, “robot”, atau perangkat otomatis atau manual lainnya, perangkat lunak, program, kode, algoritme, atau metodologi, untuk mengakses, menyalin, atau memantau bagian mana pun dari Situs Web atau Konten apa pun, atau dengan cara apa pun memperbanyak atau mengakali struktur navigasi atau presentasi dari Situs Web atau Konten apa pun, atau memperoleh atau berusaha memperoleh materi atau informasi apa pun dengan cara apa pun yang tidak secara sengaja disediakan oleh kami melalui Situs Web. Kami berhak untuk mengambil langkah mencegah aktivitas tersebut. Anda tidak diperkenankan menjual kembali hak penggunaan atau akses terhadap Situs Web kepada pihak ketiga mana pun.
Anda setuju untuk tidak mendapatkan atau mencoba untuk mendapatkan akses tidak sah ke bagian atau fitur apa pun dari Situs Web mana pun, atau sistem atau jaringan lain yang terhubung ke Situs Web atau ke salah satu server, sistem atau jaringan mitra bisnis kami, dengan meretas, “mencuri kata sandi” Atau menggunakan metode tidak sah lainnya dalam mengakses data.
Anda setuju untuk tidak menyelidiki, memindai, atau menguji kerentanan Situs Web atau jaringan apa pun yang terhubung ke Situs Web, atau melanggar langkah-langkah keamanan atau autentikasi di Situs Web atau jaringan apa pun yang terhubung ke Situs Web mana pun. Anda setuju untuk tidak mencari balik, melacak, atau berupaya untuk melacak informasi apa pun mengenai pengunjung lain ke Situs Web apa pun, atau pelanggan kami, termasuk akun belanja atau akun program anggota yang tidak Anda miliki, dengan cara apa pun di mana tujuannya adalah untuk menemukan materi atau informasi, termasuk tetapi tidak terbatas pada informasi pengidentifikasi jati diri (personally identifiable information atau “PII”) atau informasi lain yang secara wajar dapat digunakan untuk menghubungkan non-PII dengan PII.
Anda setuju untuk tidak mengambil tindakan apa pun yang akan menyebabkan beban yang besar atau tidak proporsional pada infrastruktur Situs Web atau sistem atau jaringan kami, atau sistem atau jaringan apa pun yang terhubung ke Situs Web atau kepada kami dalam upaya untuk membebani sistem kami untuk menyebabkan “Denial of Service” atau serangan yang serupa.
Anda setuju untuk tidak menggunakan perangkat, teknologi, atau metode apa pun untuk mengganggu atau berusaha mengganggu fungsi atau fitur yang semestinya dari Situs web mana pun atau transaksi apa pun yang terjadi di Situs Web, atau untuk penggunaan Situs Web mana pun oleh siapa pun.
Anda setuju untuk tidak memalsukan judul (header) atau memanipulasi pengidentifikasi untuk menyamarkan asal pesan atau pengiriman apa pun yang Anda kirimkan kepada kami pada atau melalui Situs Web atau layanan apa pun yang ditawarkan pada atau melalui Situs Web mana pun. Anda setuju untuk tidak menyamar sebagai orang lain atau berpura-pura bahwa Anda adalah orang lain, atau secara keliru mengklaim bahwa Anda mewakili orang lain.
B) SITUS WEB E-COMMERCE KAMI
Tunduk pada Pasal 4(A) di atas, Anda dapat menggunakan Situs Web kami (termasuk semua situs web anak perusahaan) untuk tujuan melihat atau berbelanja produk kami, dan untuk menggunakan fitur dan layanan lain yang sengaja disediakan oleh kami di Situs Web tersebut.
C) SITUS WEB KONTEN BUATAN PENGGUNA KAMI
Tunduk pada Pasal 4(A) di atas, Anda dapat menggunakan situs web konten buatan pengguna kami (termasuk semua situs web anak perusahaan) untuk tujuan melihat atau berpartisipasi dalam forum online, mengunggah dan mengunduh konten buatan pengguna, dan membagikan konten tersebut dengan pengguna terdaftar lain, dan untuk menggunakan fitur dan layanan lain yang sengaja disediakan oleh kami di Situs Web tersebut.
D) PROGRAM LOYALITAS
Anggota-anggota dari satu program loyalitas kami atau lebih harus membuat akun yang terdaftar dengan kami untuk dapat menikmati manfaat keanggotaan mereka. Program loyalitas tersebut akan dikelola sesuai dengan dan diatur oleh syarat dan ketentuan yang berlaku, sebagaimana dapat kami ubah dari waktu ke waktu.
E) KOMPETISI
Dari waktu ke waktu, kami dapat menawarkan promosi atau kompetisi spesial. Jika kami menawarkan promosi atau kompetisi tersebut, kami akan membuat salinan ketentuan yang berlaku yang tersedia di salah satu atau beberapa Situs Web kami.
5. KOMUNIKASI PENGGUNA DAN KONTEN PENGGUNA
Meskipun kami menghargai saran dan komentar Anda tentang cara meningkatkan situs web, produk, dan layanan kami, kebijakan kami adalah tidak menerima ide kreatif, saran, proposal, rencana, atau materi apa pun selain yang secara khusus kami minta (misalnya melalui kontes atau acara promosi). Tujuan kami adalah untuk menghindari kesalahpahaman jika upaya kreatif yang kami lakukan memiliki kemiripan dengan saran kreatif yang diajukan oleh pelanggan atau pengunjung Situs Web Kami. Dengan demikian, terlepas dari informasi pribadi yang dikumpulkan pada atau dari Situs Web Kami, yang tunduk pada Kebijakan Privasi kami (lihat Pasal 2 di atas), semua materi, informasi, saran, ide, konsep, pengetahuan, teknik, pertanyaan, komentar, atau komunikasi lainnya yang Anda kirimkan atau pasang ke Situs Web mana pun (“Komunikasi Pengguna”) tidak bersifat rahasia dan akan dianggap tidak rahasia dan tidak eksklusif.
Anda setuju bahwa kami dapat menggunakan Komunikasi Pengguna untuk tujuan apa pun atas pertimbangan kami sendiri, termasuk reproduksi, transmisi, pengungkapan, publikasi, penyiaran, pengembangan, manufaktur, dan/atau pemasaran dengan cara apa pun untuk setiap atau semua tujuan komersial atau nonkomersial. Anda setuju bahwa kami tidak berkewajiban (1) untuk menyimpan Komunikasi Pengguna secara rahasia; (2) membayar kompensasi untuk Komunikasi Pengguna apa pun; atau (3) untuk memantau, menggunakan, mengembalikan, meninjau, atau menanggapi Komunikasi Pengguna apa pun. Kami tidak akan memiliki kewajiban terkait konten Komunikasi Pengguna, baik yang timbul berdasarkan undang-undang hak cipta, pencemaran nama baik, privasi, kecabulan, atau yang lainnya. Kami berhak untuk menghapus Komunikasi Pengguna yang mencakup materi apa pun yang kami anggap tidak pantas atau tidak dapat diterima (misalnya lihat Pasal 6 dan 7 di bawah).
Anda menyatakan dan menjamin bahwa Konten apa pun yang Anda kirimkan pada Komunikasi Pengguna adalah asli dari Anda, bahwa Anda memiliki dan/atau berwenang untuk menggunakan semua hak hukum yang berlaku atas Konten tersebut, dan bahwa Konten tersebut tidak dan tak akan melanggar hak orang lain atau entitas mana pun. Anda menjamin, memastikan, dan menyatakan bahwa setiap individu yang digambarkan dalam file audio atau visual yang dikirimkan sebagai bagian dari Komunikasi Pengguna, selain Anda sendiri, telah cukup umur di negara bagian tempat tinggal mereka masing-masing, sesuai dengan ayat berikutnya; dan Anda memberikan hak kepada kami untuk menyalin, mengedit, mengubah, merevisi, menampilkan, menunjukkan, menerbitkan, mendistribusikan kemiripan individu tersebut dan bahwa Anda berwenang untuk memberikan izin ini atas nama mereka. Jika ada individu yang digambarkan dalam Komunikasi Pengguna apa pun yang merupakan anak di bawah umur di negara tempat tinggal mereka masing-masing, Anda memastikan, menyatakan, dan menjamin bahwa Anda adalah orang tua atau wali sah dari setiap individu tersebut dan Anda memberikan izin penggunaan media yang berisikan penggambarannya, sesuai dengan Ketentuan.
Selain Aturan Konten Buatan Pengguna yang ditetapkan di Bagian 6 di bawah ini, Anda dilarang memposting atau mengirimkan materi yang melanggar hukum, mengancam, memfitnah, mencemarkan nama baik, tidak etis, cabul, mengandung pornografi, atau tidak senonoh, atau materi apa pun yang dapat merupakan atau mendorong perilaku yang akan dianggap sebagai tindak pidana atau menimbulkan tanggung jawab perdata, atau yang mungkin melanggar undang-undang, peraturan, dan/atau pedoman atau pedoman industri yang berlaku.
6. ATURAN KONTEN BUATAN PENGGUNA
Jika Anda mengetahui adanya pelanggaran terhadap Aturan Konten Buatan Pengguna ini atau perilaku lainnya oleh pengguna siapa pun, Anda harus melaporkan aktivitas tersebut kepada kami dengan klik https://gabriellejeans.com/pages/contact atau https://gabsjeans.com/pages/contact . Jika Anda memposting informasi di salah satu situs kami, Anda sepenuhnya bertanggung jawab untuk setiap Komunikasi Pengguna yang Anda posting di Situs Web mana pun atau dikirimkan ke pengguna lain dan setuju bahwa Anda tidak akan meminta kami untuk bertanggung jawab atau berkewajiban atas Komunikasi Pengguna dari pengguna lain yang Anda akses di Situs Web mana pun. Selain itu, kami berhak menghapus Komunikasi Pengguna dari situs kami.
Kategori Komunikasi Pengguna yang dilarang tercantum di bawah ini dan merupakan contoh tetapi tidak dimaksudkan sebagai suatu daftar lengkap dari Komunikasi Pengguna yang dilarang. Tanpa batasan, Anda setuju bahwa Anda tidak akan memposting atau mengirimkan kepada pengguna lain atau menyebabkan untuk disiarkan melalui Internet kepada pengguna lain apa pun yang Anda ketahui dan/atau yakini secara wajar:
- bersifat memfitnah, kasar, cabul, kotor, atau menghina; atau
- melanggar hak kekayaan intelektual pihak lain (seperti musik, video, foto atau materi lain yang izin tertulisnya tidak Anda peroleh dari pemilik materi tersebut untuk diposting di Situs Web), termasuk hak publisitas atau hak privasi pihak mana pun; atau
- melanggar hukum, undang-undang, ordonansi, peraturan, atau kode/pedoman industri yang berlaku (termasuk tetapi tidak terbatas pada peraturan yang mengatur pengendalian ekspor, perlindungan konsumen, persaingan tidak sehat, antidiskriminasi, atau periklanan palsu dan konten online); atau
- mengancam, melecehkan, tidak etis atau yang mempromosikan rasisme, fanatisme, atau kebencian apa pun terhadap kelompok atau individu siapa pun; atau
- mempromosikan atau mendorong kekerasan terhadap seseorang atau perusakan atau penghancuran properti; atau
- tidak akurat, keliru, atau menyesatkan dengan cara apa pun; atau
- ilegal atau mempromosikan kegiatan ilegal apa pun; atau
- mempromosikan penyalinan tidak sah atau ilegal untuk karya orang lain yang dilindungi hak cipta atau tautan untuk hal tersebut atau memberikan informasi untuk menghindari tindakan pengamanan; atau
- berisi virus perangkat lunak atau kode, file, atau program komputer lainnya apa pun yang dirancang untuk mengganggu, menghancurkan, atau membatasi fungsi perangkat lunak, atau perangkat keras komputer, atau peralatan telekomunikasi; dan/atau
- berisi iklan, materi promosi, “email sampah”, “spam”, “surat berantai”, “skema piramida”, atau bentuk ajakan lainnya.
Anda memahami bahwa saat menggunakan Situs Web apa pun, Anda akan terpapar Komunikasi Pengguna dari berbagai sumber dan bahwa kami tidak bertanggung jawab atas keakuratan, kegunaan, keamanan, atau hak kekayaan intelektual dari atau terkait dengan Komunikasi Pengguna tersebut.
7. ATURAN HAK CIPTA DAN MEREK DAGANG
Kami berkomitmen untuk mematuhi undang-undang hak cipta dan undang-undang yang terkait, dan kami mengharuskan semua pengguna Situs Web untuk mematuhi undang-undang ini. Dengan demikian, Anda tidak diperkenankan menyimpan materi atau konten apa pun atau menyebarluaskan materi atau konten apa pun di Situs Web mana pun dengan cara apa pun yang merupakan pelanggaran hak kekayaan intelektual pihak ketiga, termasuk namun tidak terbatas pada hak yang diberikan oleh undang-undang hak cipta. Anda tidak diperkenankan memposting, memodifikasi, mendistribusikan, atau memperbanyak dengan cara apa pun materi hak cipta, merek dagang, atau informasi kepemilikan lainnya milik orang lain tanpa memperoleh persetujuan tertulis sebelumnya dari pemilik hak tersebut. Kami memiliki kebijakan untuk menghentikan penggunaan hak istimewa dari setiap pengguna yang melanggar hak cipta pihak lain setelah menerima pemberitahuan yang tepat kepada kami oleh pemilik hak cipta atau agen hukum pemilik hak cipta.
PEMBERITAHUAN PELANGGARAN
Jika Anda meyakini bahwa karya Anda telah disalin dan dipasang pada Situs Web Kami yang mana pun dengan cara yang merupakan suatu pelanggaran hak cipta, harap berikan informasi berikut ini kepada agen kami yang ditunjuk:
- tanda tangan elektronik atau fisik dari orang yang berwenang untuk bertindak atas nama pemilik hak cipta atau kepentingan kekayaan intelektual lainnya;
- deskripsi karya berhak cipta atau kekayaan intelektual lainnya yang Anda klaim telah dilanggar;
- identifikasi materi yang diklaim melanggar dan deskripsi lokasi materi yang Anda klaim melanggar pada Situs Web;
- alamat, nomor telepon, dan, jika mungkin, alamat email Anda;
- pernyataan dari Anda bahwa Anda memiliki keyakinan dengan iktikad baik bahwa penggunaan yang disengketakan tidak diizinkan oleh pemilik hak cipta atau kekayaan intelektual, agennya, atau hukum; dan
- pernyataan yang dibuat dengan meterai oleh Anda bahwa informasi yang terkandung dalam laporan Anda adalah akurat dan bahwa Anda adalah pemilik hak cipta atau kekayaan intelektual atau berwenang untuk bertindak atas nama pemilik hak cipta atau pemilik hak kekayaan intelektual.
Informasi tersebut di atas (“Pemberitahuan”) harus dikirimkan ke:
PT. Dwi Putra Sakti
Alamat : Jl. Raya Pakisjajar No 8
Desa : Pakisjajar
Kecamatan : Pakis
Kota/ Kabupaten : Kabupaten Malang
Provinsi : Jawa Timur
Kode Pos : 65154
Phone : (0341) 794 247
8. AKUN, KATA SANDI, DAN KEAMANAN
Fitur atau layanan tertentu yang ditawarkan pada atau melalui Situs Web Kami mungkin mengharuskan Anda untuk membuka akun (termasuk mengatur ID Akun dan kata sandi) dan untuk berbagi PII. Terlepas dari pernyataan yang dibuat dalam Kebijakan Privasi kami (lihat Pasal 2 di atas) mengenai perlindungan kami bagi informasi Anda, Anda sendiri dan sepenuhnya bertanggung jawab untuk menjaga kerahasiaan informasi akun Anda, termasuk ID Akun dan kata sandi Anda, dan untuk segala dan semua aktivitas yang terjadi pada atau berdasarkan akun Anda.
Anda setuju untuk segera memberi tahu kami tentang penggunaan akun atau kata sandi Anda yang aktual atau yang mungkin tidak sah, atau pelanggaran keamanan yang aktual atau kemungkinan pelanggaran keamanan lainnya. Namun, Anda dapat dianggap bertanggung jawab atas kerugian yang diderita oleh kami atau pengguna lain atau pengunjung Situs Web Kami karena orang lain menggunakan ID Akun, kata sandi, atau akun Anda.
Anda tidak diperkenankan menggunakan ID Akun, kata sandi, atau akun orang lain kapan pun tanpa izin dan persetujuan dari pemegang ID Akun, kata sandi atau akun tersebut. Kami tidak dapat dan tidak akan bertanggung jawab atas segala kerugian atau kerusakan yang timbul dari kegagalan Anda untuk mematuhi kewajiban ini.
9. PRODUK DAN PENJUALAN ONLINE
A) INFORMASI TENTANG PENYEDIA LAYANAN PIHAK KETIGA
PT DWI PUTRA SAKTI adalah perusahaan yang terdaftar di Indonesia dengan alamat kantor terdaftar di Jl. Raya Pakisjajar No 08 Kec. Pakis, Malang, Jawa Timur 65154 (“Mitra E-Commerce”). Mitra E-Commerce kami adalah mitra fasilitasi dan pemenuhan penjualan kami dan akan menjadi perusahaan yang menjalin kontrak dengan Anda untuk pembelian produk dan/atau layanan kami dari Situs Web kami. Mitra E-Commerce kami akan mengumpulkan, mengelola, dan menyelenggarakan pembayaran(-pembayaran) untuk setiap pembelian produk kami dari Situs Web kami (termasuk melalui penyedia gerbang pembayaran pihak ketiga), dan operator yang disetujui akan mengirimkan pesanan Anda.
B) AKUN ANDA
Anda perlu memiliki akun untuk melakukan pemesanan di Situs Web kami, dengan memiliki akun, Anda dapat menikmati pengalaman belanja yang lebih baik melalui manfaat yang ditawarkan akun, seperti dapat melihat riwayat pembelian Anda dan menyimpan informasi kontak dan pengiriman Anda.
C) PEMESANAN PRODUK
Anda dapat membeli produk dengan memilih dan mengirimkan pesanan di Situs Web kami sesuai dengan Ketentuan ini.
Setiap pesanan yang kami terima dari Anda sehubungan dengan produk di Situs Web kami diperlakukan sebagai penawaran yang Anda berikan kepada Mitra E-Commerce kami untuk membeli produk dengan harga yang tercantum (termasuk pajak, ongkos, dan biaya). Penawaran dilakukan pada saat pesanan diproses, dan berdasarkan pada Ketentuan ini.
Untuk memproses pesanan apa pun, kami mungkin memerlukan informasi tambahan dari Anda. Jika kami meminta informasi tersebut, Anda harus memberikan informasi yang akurat, lengkap, dan terbaru agar kami dapat mengonfirmasi perincian pesanan.
Tanpa pemberitahuan sebelumnya, kami berhak membatasi kuantitas pesanan pada produk atau layanan apa pun dan/atau menolak memberikan layanan kepada pelanggan mana pun.
D) PENERIMAAN PESANAN
Penerimaan pesanan terjadi ketika semua hal berikut terjadi:
- Anda menerima konfirmasi di alamat email dengan ketentuan bahwa produk(-produk) yang telah Anda pesan tersedia untuk dikirimkan; dan
- pembayaran yang Anda lakukan untuk produk(-produk) tersebut disetujui oleh Mitra E-Commerce kami, dan kami telah mendebit jumlah pesanan didebit dari kartu debit atau kartu kredit Anda atau metode pembayaran lainnya (yaitu ketika pembayaran dinyatakan selesai).
Kontrak Mitra E-Commerce dengan Anda berlaku sejak Anda menerima email pengiriman pesanan dari vendor platform kami hingga hari terakhir hak Anda untuk mengembalikan produk(-produk).
Apabila, karena alasan apa pun, kami memutuskan untuk menolak pesanan yang Anda ajukan, kami akan berusaha memberi tahu Anda tentang hal ini dalam jangka waktu yang wajar setelah pesanan diajukan, dan pengembalian dana Anda akan diproses sesuai dengan kebijakan Pengembalian kami di Bagian 9(H) di bawah ini.
E) HARGA DAN KETERSEDIAAN
Kami berusaha memastikan bahwa informasi yang diberikan pada Situs Web Kami akurat, terbaru, dan bebas dari kesalahan. Sehubungan dengan Situs Web kami, hal ini termasuk dengan informasi harga terkait produk kami.
Namun, jika harga yang tercantum memang mengandung kesalahan atau ketidakakuratan, kami akan berusaha untuk menginformasikan hal ini sesegera mungkin, namun dalam keadaan apa pun, sebelum kami menerima pesanan Anda. Jika kami dapat menghubungi Anda, kami akan memberi Anda pilihan untuk mengonfirmasikan ulang pesanan dengan harga yang benar, atau membatalkan pesanan. Jika kami tidak dapat menghubungi Anda dalam jangka waktu yang wajar setelah menerima pesanan, kami akan menganggap pesanan tersebut dibatalkan dan memberitahukan Anda tentang hal tersebut.
Jika kesalahan atau ketidakakuratan menyebabkan diterimanya pesanan untuk produk yang habis atau tidak tersedia, kami berhak menolak untuk memenuhi pesanan apa pun dan menghubungi Anda sesegera mungkin dengan opsi untuk memilih produk alternatif melalui Situs Web.
Harga, promosi, dan produk yang ditawarkan di Situs Web kami mungkin khusus untuk lokasi tertentu.
F) PENGIRIMAN PRODUK
Ketika Anda melakukan pemesanan di Situs Web kami, kami (melalui Mitra E-Commerce dan/atau penyedia pengiriman pihak ketiga kami) akan mengirimkan pesanan Anda ke alamat yang ditentukan oleh Anda selama alamat tersebut berada di Indonesia dan sesuai dengan batasan yang ditetapkan di Situs Web. Kami mungkin memerlukan verifikasi informasi sebelum penerimaan dan/atau pengiriman pesanan apa pun.
Waktu pengiriman hanya bersifat indikatif dan didasarkan pada perkiraan yang ditunjukkan oleh penyedia pengiriman pihak ketiga kami dan waktu pengiriman yang biasa dialami oleh kami. Pada waktu-waktu tertentu, waktu pengiriman mungkin lebih lama dari yang diberitahukan (seperti saat periode sibuk, termasuk musim penjualan dan musim liburan). Mitra E-Commerce kami akan berupaya memastikan bahwa semua pengiriman dilakukan dalam waktu yang wajar.
Untuk perincian lebih lanjut tentang opsi pengiriman kami dan hal yang harus dilakukan jika Anda tidak menerima pesanan Anda, lihat bagian Pengiriman kami dalam Pertanyaan Umum kami.
G) PERUBAHAN DAN PEMBATALAN PESANAN
Setelah Anda melakukan pemesanan, dan pesanan diterima sesuai dengan bagian 9(D) di atas, pesanan tidak dapat diubah atau dibatalkan oleh Anda. Hal ini termasuk mengubah perincian seperti alamat pengiriman, penghapusan item, atau perubahan warna/ukuran. Oleh karena itu, kami meminta Anda untuk memastikan bahwa perincian yang diberikan telah akurat, lengkap, dan terbaru pada saat pesanan dibuat. Anda dapat mengembalikan pesanan Anda sesuai dengan kebijakan Pengembalian kami sebagaimana ditetapkan di bagian 9(H) dan Pertanyaan Umum kami.
Dari waktu ke waktu, kami mungkin perlu membatalkan pesanan atau bagian(-bagian) dari pesanan karena berbagai alasan, termasuk namun tidak terbatas pada hal-hal berikut:
- Item(-item) tidak tersedia.
- Kesulitan dalam memproses informasi pembayaran Anda.
- Tidak dapat mengirim ke alamat yang diberikan.
- Pesanan duplikat dibuat.
- Masalah teknis di luar kendali kami.
- Pesanan yang dibuat bertentangan dengan Ketentuan ini.
- Sebagaimana diwajibkan oleh hukum.
Jika pesanan Anda dibatalkan, Anda akan menerima email berisi penjelasan pembatalan. Anda tidak akan dikenakan biaya untuk item yang dibatalkan, dan kami tidak akan bertanggung jawab atas pembatalan tersebut.
H) PENGEMBALIAN
Kecuali jika secara khusus telah ditetapkan secara tertulis, kami hanya akan mengembalikan atau menerima perubahan sesuai dengan Ketentuan ini, Pertanyaan Umum kami, dan hukum yang berlaku. Setiap pengembalian dana akan diberikan (atau diupayakan untuk diberikan) oleh Mitra E-Commerce kami dan akan dilakukan dengan bentuk pembayaran sebelumnya yang digunakan dalam melakukan pemesanan. Untuk detail tentang kebijakan pengembalian kami, bacalah bagian Pengembalian dalam Pertanyaan Umum kami.
I) ONGKOS DAN BIAYA
Semua harga yang tercantum dinyatakan dalam rupiah Indonesia (Rp).
Harga yang tercantum di Situs Web kami, jika berlaku, termasuk PPN. Jika ada biaya tambahan yang berlaku (seperti biaya pengiriman), ini akan dinyatakan dengan jelas dalam proses pembelian online.
J) METODE PEMBAYARAN
Mitra E-Commerce kami menerima pembayaran (melalui penyedia layanan gerbang pembayaran pihak ketiga) melalui salah satu metode pembayaran yang ditentukan dalam Pertanyaan Umum pembayaran kami.
K) DESKRIPSI PRODUK
Kami berupaya untuk menjelaskan dan menggambarkan produk kami seakurat mungkin di Situs Web Kami. Namun, kami tidak menjamin bahwa deskripsi produk atau Konten lain di Situs Web apa pun akurat, lengkap, andal, terkini, atau bebas kesalahan. Kami berhak untuk memperbaiki kesalahan pengetikan, ketidakakuratan, atau kelalaian yang mungkin berhubungan dengan deskripsi produk, harga dan ketersediaan dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya. Jika produk yang ditawarkan pada Situs Web tidak seperti yang digambarkan, satu-satunya solusi bagi Anda adalah mengembalikannya kepada kami sesuai dengan kebijakan pengembalian kami untuk Situs Web terkait.
L) WARNA
Kami telah berupaya semaksimal mungkin untuk menampilkan warna produk kami secara akurat pada Situs Web. Kami tidak dapat menjamin bahwa tampilan monitor komputer Anda untuk warna apa pun akan akurat, lengkap, dapat diandalkan, atau bebas dari kesalahan.
M) RISIKO KEHILANGAN
Risiko kehilangan atau kerusakan untuk seluruh produk yang dibeli beralih kepada Anda setelah pengiriman produk ke alamat pengiriman yang Anda tetapkan. Jika Anda mengembalikan produk yang Anda beli, Anda bertanggung jawab atas risiko produk tersebut hingga kami menerimanya di gudang Mitra E-Commerce kami. Ini berarti bahwa Anda bertanggung jawab untuk mengajukan klaim apa pun kepada pemberi layanan pengiriman untuk pengiriman yang rusak dan/atau hilang dalam hal pengembalian barang.
N) LAYANAN PELANGGAN
Apabila Anda memiliki pertanyaan terkait produk(-produk) yang dibeli sesuai dengan ketentuan di Bagian ini, Anda dapat Menghubungi Kami di https://gabriellejeans.com/pages/contact
O) PERTANYAAN UMUM
Pertanyaan Umum kami juga mencakup ketentuan yang berkenaan dengan cara kami memasok produk kami kepada Anda. Apabila terdapat pertentangan antara Pertanyaan Umum dan Ketentuan Penggunaan ini, peraturan dalam Ketentuan Penggunaan ini yang akan berlaku.
10. TAUTAN KE SITUS WEB KAMI; TAUTAN PIHAK KETIGA DI SITUS WEB KAMI
Dilarang untuk membuat atau menyimpan tautan apa pun dari situs web lain ke laman apa pun pada Situs Web Kami yang mana pun tanpa izin tertulis terlebih dahulu. Dilarang untuk menjalankan atau menampilkan Situs Web Kami atau informasi atau materi apa pun yang ditampilkan di Situs Web apa pun dalam bingkai atau melalui sarana yang serupa di situs web lain tanpa izin tertulis terlebih dahulu. Setiap tautan yang diizinkan ke Situs Web Kami yang mana pun harus mematuhi semua hukum, undang-undang, aturan, dan peraturan yang berlaku.
Dari waktu ke waktu, suatu Situs Web dapat berisi tautan ke situs web lain yang tidak dimiliki, dioperasikan, atau dikendalikan oleh kami. Semua tautan tersebut disediakan hanya untuk kenyamanan Anda. Jika Anda menggunakan tautan tersebut, Anda akan meninggalkan Situs Web Kami dan kami tidak akan bertanggung jawab atas konten, materi, informasi, atau peristiwa apa pun yang ada atau yang terjadi di situs web yang tidak dimiliki, dioperasikan, atau dikendalikan oleh kami.
11. PERUBAHAN DALAM SITUS WEB DAN KONTEN
Atas pertimbangan kami sendiri, kami berhak untuk sewaktu-waktu: memodifikasi, menangguhkan, atau menghentikan Situs Web Kami yang mana pun atau layanan, konten, fitur, atau produk apa pun yang ditawarkan melalui Situs Web mana pun, dengan atau tanpa pemberitahuan; membebankan biaya sehubungan dengan penggunaan Situs Web yang mana pun; memodifikasi dan/atau membebaskan biaya apa pun yang dikenakan sehubungan dengan Situs Web yang mana pun; dan/atau menawarkan peluang kepada sebagian atau semua pengguna Situs Web yang mana pun. Anda setuju bahwa kami tidak akan bertanggung jawab kepada Anda atau kepada pihak ketiga siapa pun jika terjadi hal sebagaimana tersebut di atas sehubungan dengan Situs Web Kami yang mana pun.
12. PENAFIAN; BATASAN TANGGUNG JAWAB; GANTI RUGI
ANDA MENGGUNAKAN SITUS WEB INI DENGAN RISIKO DITANGGUNG SENDIRI. SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM, INFORMASI, MATERI, DAN LAYANAN YANG DISEDIAKAN DI SITUS WEB INI DISEDIAKAN “SEBAGAIMANA ADANYA” TANPA JAMINAN APA PUN TERMASUK JAMINAN DAPAT DIPERDAGANGKAN, KESESUAIAN UNTUK TUJUAN TERTENTU, ATAU TANPA PELANGGARAN TERHADAP KEKAYAAN INTELEKTUAL. PENGECUALIAN ATAS JAMINAN TERSIRAT TERSEBUT TIDAK BERLAKU SEJAUH DILARANG OLEH HUKUM. HARAP BACA HUKUM SETEMPAT ANDA UNTUK MENGETAHUI LARANGAN TERSEBUT.
Kami tidak bertanggung jawab atas kerusakan apa pun, atau virus apa pun yang dapat menginfeksi, komputer, peralatan telekomunikasi, atau properti Anda yang lainnya yang disebabkan oleh atau yang timbul akibat akses, penggunaan, atau penjelajahan Situs Web Kami yang mana pun, atau pengunduhan informasi atau materi apa pun dari Situs Web kami yang mana pun.
SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM DAN DALAM KEADAAN APA PUN, KAMI ATAU PEJABAT, DIREKTUR, KARYAWAN, PEMEGANG SAHAM, AFILIASI, AGEN, PENERUS ATAU PENERIMA KUASA, ATAU PIHAK KAMI YANG MANA PUN YANG TERLIBAT DALAM PEMBUATAN, PRODUKSI, ATAU TRANSMISI SITUS WEB INI, TIDAK AKAN BERTANGGUNG JAWAB KEPADA ANDA ATAU SIAPA PUN ATAS KERUGIAN YANG BERSIFAT TIDAK LANGSUNG, KHUSUS, PIDANA, INSIDENTAL, ATAU KONSEKUENSIAL (TERMASUK TETAPI TIDAK TERBATAS PADA KERUGIAN YANG DIAKIBATKAN OLEH KEHILANGAN KEUNTUNGAN, KEHILANGAN DATA, ATAU GANGGUAN BISNIS) YANG TIMBUL AKIBAT PENGGUNAAN, KETIDAKMAMPUAN UNTUK MENGGUNAKAN SITUS WEB INI, SITUS WEB MANA PUN YANG DITAUTKAN PADA SITUS WEB INI, ATAU MATERI, INFORMASI, ATAU LAYANAN YANG TERKANDUNG DALAM SETIAP ATAU SELURUH SITUS WEB TERSEBUT, BAIK BERDASARKAN JAMINAN, KONTRAK, DI LUAR KONTRAK, ATAU TEORI HUKUM LAINNYA, DAN TERLEPAS DARI APAKAH KEMUNGKINAN KERUSAKAN TERSEBUT DIBERITAHUKAN ATAU TIDAK. BATASAN TANGGUNG JAWAB DI ATAS TIDAK BERLAKU SEJAUH DILARANG OLEH HUKUM. HARAP BACA HUKUM SETEMPAT ANDA UNTUK MENGETAHUI LARANGAN TERSEBUT.
Sejauh diizinkan oleh hukum, Apabila terdapat bagian dari penafian jaminan atau batasan tanggung jawab ini yang dinyatakan tidak sah atau tidak memiliki kekuatan hukum karena alasan apa pun, atau jika kami dinyatakan harus bertanggung jawab kepada Anda dengan cara apa pun, maka tanggung jawab agregat kami atas seluruh klaim pertanggungjawaban tersebut, tidak akan melebihi jumlah yang lebih sedikit dari (i) jumlah yang dibayarkan oleh Anda untuk penggunaan Situs Web selama dua belas (12) bulan sebelumnya atau (ii) sepuluh dolar ($10).
Anda setuju untuk membela, mengganti rugi, dan membebaskan kami, pejabat, direksi, karyawan, mitra bisnis, dan agen kami, dari dan terhadap setiap dan semua klaim, kerusakan, kewajiban, kerugian, kewajiban, biaya atau utang, dan pengeluaran (termasuk namun tidak terbatas pada biaya pengacara) yang timbul dari: (i) setiap pelanggaran oleh Anda atas syarat dan Ketentuan ini, (ii) Komunikasi Pengguna Anda, (iii) penggunaan materi atau fitur yang tersedia di Situs Web oleh Anda (kecuali jika sejauh klaim didasarkan pada pelanggaran hak pihak ketiga melalui materi yang dibuat oleh kami) atau (iv) pelanggaran oleh